Minggu, 03 Juni 2012

Desa Mundu Mesigit Semakin Berkembang Maju



CIREBON, (SC).- Desa yang sebelumnya berada di RT 01, kini semakin berkembang maju. Kemajuan yang diraih desa ini berkat perhatian Pemerintah Kabupaten Cirebon dan kepedulian masyarakat setempat. “ setelah dipindahkan ke RT 02, desa ini banyak menghalami kemajuan. Selain karena lahannya luas juga karena lebih memadai,” ujar Kuwu Udin saat dihubungi SC dikantornya belum lama ini. Sambil menjelaskan bahwa silsilah di desa ini dimulai dari Kuwu Kasmi, Darjan, Natijan, Akyat, Nasir, Duladi, Makmud Ali (PJS), Warlan (PJS), Karman (PJS) dan kini Kuwu R.Udin.
Menurut R. Udin membangun desa tidaklah semudah apa yang dibayangkan. Membangun desa tentu harus dengan konsep yang baik dan matang. Selain itu, keterlibatan aktif masyaraklat dalam ikut membangun pun dibutuhkan. Terutama perhatian dan kepdulian Pemkab terhadap kemajuan desa ini. “selain dari dana ribadi juga dari bantuan pemerintah. Alhamdulillah desa ini semakin maju dan semua berkat kerjasama yang baik antar aparatur pemerintah desa dan warga disini,” terang  R.Udin, yang sudah dua periode ini menjabat di desa Mundu Mesigit.
Kemajuan yang bisa dilihat, lanjut Kuwu adalah disektor ekonomi. Misalnya tani padi dan tani palawijanya, ham;pir setiap tahunnya selalu meningkat. Begitu juga dengan pendidikan dan  kesehatan di desa ini, semuanya berjalan sesuai program pemerintah. “kami pun patut mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Cirebon yang telah melakukan pengaspalan jalan mulai dari jalan Luwung hingga ke jalan yang menghubungkan ke Desa Mundu Mesigit. Sebab jika tak segera dibenahi, bisa jadi perekonomian desa akan terganggu atau terhambat,” tegasnya. (Hanrdiyono/SC/**)

0 komentar

Posting Komentar